Dampak virus Covid-19 membuat pemerintah harus berkerja ektra, sehingga menguras tenaga dan pikiran untuk mencegah dan mengobati bagi masyarakat yang terindikasi virus tersebut.
Berbagai aspek yang telah di lakukan pemerintah khususnya Pemkab Kabupaten Lampung Utara, adapun upaya-upaya tersebut dengan melakukan sosialisasi pencegahan, penyemprotan anti bakteri, peninjauan kesiapan rumah sakit bahkan telah meliburkan sekolah dan menghimbau untuk mengisolasikan diri di rumah masing-masing.
Namun ada hal lain yang luput dari perhatian kita , Bagi masyarakat yang mempunyai penghasilan harian dengan istilah hari ini kerja untuk makan sehari, ketika tidak kerja hari ini maka tidak makan,
Hal ini di sampaikan wakil rakyat Wansori Alam,SH anggota DPRD Lampung Utara Komisi IV Melalui Telpon seluler 26-3-2020 , dirinya yang mendengar langsung keluhan masyarakat,
jadi saya melihat dan mendengar salah satu contoh kecil saja orang yang berdagang di sekolahan, ruang lingkup di sekolah itu ada ekonomi yang berputar, ketika mereka tidak berdagang lagi ,ketika mereka ada usaha lagi selain berdagang dimana mereka harus cari beras dan uang, belum lagi yang berpenghasilan buruh harian ,mungkin mereka tidak bekerja, yang hari ini kita titik tekan berdiam diri di rumah, mereka tidak mampu, karena mereka mencari hari ini untuk makan.
saya berharap dalam konteks masayarakat ekonominya rendah ada kepedulian pemerintah dalam mengeluarkan kebijakan dana taktis memberikan sembako walaupun sudah ada program-program pusat yang sudah di gulirkan…cetus wansori
Wansori juga menambahkan dalam menyikapi Covid-19 selain pemerintah memperhatikan semua alat peraga medis tentu kita juga ada kepedulian terhadap masyarakat yang berpenghasilan harian atau buruh,
saya mempunyai pemikiran sekaligus mengetuk hati pemerintah , setiap pejabat ada dana perjalanan dinas , dan pemerintah pusat pun tidak memperbolehkan keluar kota atau perjalanan dinas ,saya pribadi siap di ambil dana perjalanan dinas itu,silahkan ambil untuk kita lakukan kenclengan (Gotong royong) kepedulian kita terhadap masyarakat kecil itu ,saya siap siapapun yang memotori mengumpulkan dana perjalanan dinas tersebut untuk kita bagikan kepada masyarakat yang berpenghasilan harian…ujar wansori alam,SH, anggota dewan DPRD Lampura.
(rahmad)