Kotaagung –
Bupati Tanggamus melalui Kabid Cipta Karya Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (CK.PUPR) Irfan Wahyudi ST. MM. Sangat mengapresiasi terkait viralnya pemberitaan dibeberapa media cetak dan online.
Seperti yang dilansir beberapa waktu yang lalu oleh media keluhan warga sekitar ” LAMBAN BALAK “, Kelurahan Kuripan, Kecamatan Kotaagung terkait robohnya drainase dan talut penahan tanah sepanjang -+300 meter tepatnya didepan Lamban Balak, Rumah Dinas Bupati Tanggamus.
Warga mengeluhkan dampak dari robohnya darainase yang sudah 2 bulan rusak tersebut jika saat hujan berkepanjangan maka air akan meluap dan menggenangi jalan sehingga sangat mengganggu aktivitas warga serta pengguna jalan.
Menanggapi hal ini Bupati Tanggamus melalui Kabid CK Dinas PUPR segera meng Apresiasi dan menanggapi keluhan warga.
Dalam hal ini Irfan bersama tim terjun langsung kelokasi untuk meninjau darainase dan talut penahan tanah yang roboh,” iya, setelah kami mendapat instruksi dari bupati saya beserta tim langsung terjun kelapangan dan permasalahan ini akan segera kami tanggulangi secepatnya “.Ungkap Irfan dengan Antusias.
Sementara itu Hendarman Wahid.S.Kom selaku Lurah, Kelurahan Kuripan mewakili Syarif Zulkarnain,S.STP,M.Si selaku Camat, Kecamatan Kotaagung mengucapkan rasa terimakasih yang tak terhingga kepada Pemerintah Daerah Kabupaten Tanggamus yang dengan tanggap dan sigap menangani aspirasi warga,” Kami sangat berterimakasih atas apresiasi pemerintah daerah yang segera menanggapi keluhan warga terkait robohnya drainase dan talut penahan tanah didepan lamban balak tersebut “.Ucap Hendarman.#wspd